• BRI BO Pangkalan Kerinci Gelar Panen Hadiah Simpedes: Mobil, Motor, Elektronik untuk Nasabah

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Rabu, 16 April 2025
    A- A+

     




    KORANRIAU.co,PANGKALAN LESUNG-PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk melalui BRI Branch Office (BO) Pangkalan Kerinci, kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan apresiasi kepada nasabah setianya melalui kegiatan Panen Hadiah Simpedes (PHS) Periode II Tahun 2024. 


    Acara ini digelar meriah di halaman Kantor Camat Pangkalan Lesung, Jalan Lintas Timur, Kecamatan Pangkalan Lesung, Kabupaten Pelalawan, Riau. Acara PHS kali ini menjadi ajang yang ditunggu-tunggu masyarakat karena menghadirkan hadiah spektakuler senilai total Rp480 juta, termasuk 1 unit mobil Suzuki Ertiga sebagai hadiah utama. 


    Selain itu, tersedia pula beragam hadiah menarik lainnya, seperti 2 unit Yamaha Lexi, 4 unit Yamaha Fazzio, 4 unit kulkas Samsung, 4 unit televisi Samsung, 3 unit mesin cuci Samsung, 13 unit sepeda Pacific Vigilon


    Kegiatan yang dihadiri oleh sekitar 70 peserta dan 50 nasabah BRI ini dibuka secara resmi oleh, Quariza Akhirul Amru Ryad, Branch Office Head BRI BO Pangkalan Kerinci, yang juga hadir langsung di lokasi. Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi dan silaturahmi BRI kepada masyarakat.


    “Panen Hadiah Simpedes tidak hanya menjadi momen pembagian hadiah, tapi juga momentum mempererat kedekatan antara BRI dan nasabah. Ini adalah bukti nyata komitmen BRI dalam menghadirkan pelayanan yang terbaik serta memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap produk dan layanan kami,” ujar Quariza Akhirul Amru Ryad. 


    Acara juga dimeriahkan dengan berbagai hiburan lokal yang mengangkat budaya masyarakat setempat, menciptakan suasana penuh kehangatan dan kebersamaan. Antusiasme peserta semakin meningkat saat proses pengundian hadiah berlangsung, yang dipandu langsung oleh tim dari BRI Unit Pangkalan Lesung di bawah koordinasi Trinofendri, Kepala Unit Pangkalan Lesung, selaku penanggung jawab acara.


    Selain sebagai bentuk penghargaan kepada nasabah, kegiatan ini juga menjadi upaya BRI dalam membangun brand awareness dan memperkuat citra positif perusahaan di tengah masyarakat, khususnya di wilayah operasional BRI BO Pangkalan Kerinci.


    Melalui Panen Hadiah Simpedes, BRI terus menunjukkan eksistensinya sebagai bank yang tidak hanya mengedepankan layanan finansial, tetapi juga berperan aktif dalam menjalin hubungan yang kuat dan harmonis dengan masyarakat, serta mendorong literasi keuangan di berbagai daerah. rls
  • No Comment to " BRI BO Pangkalan Kerinci Gelar Panen Hadiah Simpedes: Mobil, Motor, Elektronik untuk Nasabah "

Pages 1712345678910 Next
INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com