KORANRIAU.co,PEKANBARU– Proses pendaftaran calon Pegawai Pemerintah dengan
Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau resmi
ditutup Ahad (20/10/24) malam ini.
Berdasarkan data terakhir yang diperoleh dari Badan Kepegawaian Daerah
(BKD) Riau, jumlah peserta yang mendaftar mencapai 5.656 orang. Angka ini masih
di bawah kuota yang telah ditetapkan, yakni 6.390 formasi.
Kepala BKD Riau, Mamun Murod, melalui Kepala Bidang Pengadaan,
Pengangkatan, dan Pemberhentian Pegawai (PPIK), Endi Noveli, menyampaikan bahwa
pihaknya akan terus memantau hingga batas akhir pendaftaran pada pukul 23.59
WIB. Namun demikian, berdasarkan data sementara, jumlah pendaftar masih belum
memenuhi target yang telah ditetapkan.
"Kami optimistis akan ada penambahan pendaftar hingga batas waktu yang
ditentukan. Namun, kita harus tetap realistis melihat data yang ada saat
ini," ujar Endi.
Dari total pendaftar, formasi tenaga pendidikan masih menjadi yang paling
diminati. Hal ini sejalan dengan data sebelumnya yang menunjukkan bahwa banyak
guru honorer yang berminat untuk menjadi PPPK. Selain tenaga pendidikan,
formasi teknis juga cukup diminati oleh para pelamar.
"Formasi tenaga kesehatan juga dibuka, namun peminatnya relatif lebih
sedikit dibandingkan dengan dua formasi lainnya," tambah Endi.
Setelah proses pendaftaran ditutup, panitia seleksi akan melakukan
verifikasi terhadap seluruh berkas yang masuk. Tahap selanjutnya adalah seleksi
administrasi untuk memastikan bahwa para pelamar memenuhi persyaratan yang
telah ditetapkan.
"Bagi peserta yang dinyatakan lolos seleksi administrasi, akan
mengikuti tahap seleksi berikutnya. Informasi lebih lanjut mengenai jadwal dan
mekanisme seleksi akan disampaikan melalui pengumuman resmi," jelas Endi.
Endi mengakui bahwa proses rekrutmen PPPK tahun ini menghadapi beberapa
tantangan, salah satunya adalah adanya perbedaan kualifikasi pendidikan antara
pelamar dan formasi yang tersedia.
"Tidak semua pelamar dengan kualifikasi pendidikan tertentu dapat
mengisi semua formasi yang ada. Oleh karena itu, kami melakukan verifikasi
secara ketat untuk memastikan penempatan yang tepat," ungkapnya.
Meskipun kuota pendaftar belum terpenuhi, Pemprov Riau tetap optimistis
bahwa proses rekrutmen PPPK ini dapat berjalan dengan lancar. Diharapkan, para
peserta yang lolos seleksi dapat berkontribusi secara aktif dalam pembangunan
daerah.
"Kami berharap para peserta yang lolos seleksi dapat menjadi ASN yang
profesional dan memiliki integritas yang tinggi," pungkas Endi. Mc/nor
No Comment to " Hari Ini Terakhir, Pendaftar PPPK Pemprov Riau 5.656 Pelamar "