• Pj Gubri Harap BKPRMI jadi Penangkal Paham Radikal

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Selasa, 30 Juli 2024
    A- A+




     

    KORANRIAU.co,PEKANBARU - Penjabat (Pj) Gubernur Riau SF Hariyanto berharap Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) mampu sebagai penangkal paham radikal yang masuk ke daerah ini.

     


    Harapan tersebut disampaikannya saat pelantikan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) BKPRMI Provinsi Riau periode 2024-2028 di Gedung Daerah Balai Serindit, Selasa (30/7/2024).

    "Kita harap BKPRMI mampu menghidupkan masjid sebagai penangkal paham radikal yang masuk ke Provinsi Riau dan bisa mengembangkan kreativitas," kata Pj Gubernur Riau.

    Menurut mantan pejabat Kementerian PU Republik Indonesia itu remaja masjid memiliki kedudukan dan peranan yang sangat strategis dalam kerangka pemberdayaan dan pembinaan remaja Islam, sekaligus memiliki peran dalam memakmurkan masjid.

    Lanjutnya, sebagai sebuah organisasi, remaja masjid harus menjadi wadah pemersatu serta dapat membentengi dan mencegah agar generasi muda Islam tidak terlibat perilaku negatif atau kenakalan remaja.

    Ia menjelaskan bahwa peran remaja masjid tak hanya mengedukasi masyarakat dengan ilmu tauhid. Namun juga membuat usaha-usaha untuk menjadi sarana pengembangan ekonomi umat.

    "Selain mengedukasi umat juga buat UMKM sebagai sarana pengembangan ekonomi umat," ujarnya.

    "Teruslah bermanfaat untuk masyarakat. Mudah-mudahan apa yang kita lakukan untuk umat benar-benar dapat memperkuat keimanan dan ketaqwaan kita. Oleh karena itu mari memakmurkan masjid-masjid yang ada di Riau," pungkasnya. rls/nor


  • No Comment to " Pj Gubri Harap BKPRMI jadi Penangkal Paham Radikal "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com