• Pj Gubri akan Serahkan SK PPPK Guru di Tiga Daerah Ini

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Selasa, 25 Juni 2024
    A- A+

     




    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri) SF Hariyanto direncanakan akan menyerahkan Surat Keputusan (SK) untuk Penetapan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tenaga guru di Kabupaten Siak dan lusa Bengkalis dan Kepulauan Meranti.

    Informasi ini dikatakan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau Mamun Murod. Khusus besok, Pj Gubri akan menyerahkan di dua daerah saja.

    "Untuk besok, Pak Pj Gubernur SK PPPK tenaga guru Pemprov Riau di Siak dan Kepulauan Meranti," kata Murod, Selasa (25/6/24).

    Untuk di Siak sebut Murod, Pj Gubri akan menyerahkan SK PPPK tenaga guru di SMAN 1 Siak. Sementara SK PPPK tenaga guru di Kepulauan Meranti diserahkan di SMAN 1 Tebing Tinggi.

    Murod memaparkan, di Siak ada 204 SK PPPK tenaga guru yang akan diserahkan. Terdiri dari 122 guru SMA, 76 guru SMK, dan 4 guru SLB yang tersebar di 47 sekolah.

    Sementara, di Kepulauan Meranti itu ada 35 SK PPPK tenaga guru. Terdiri dari 24 guru SMA, 6 guru SMK dan 5 guru SLB yang tersebar di 15 sekolah. nor
  • No Comment to " Pj Gubri akan Serahkan SK PPPK Guru di Tiga Daerah Ini "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg