• Masjid di New York Kewalahan Tampung Imigran Muslim saat Ramadan

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Jumat, 05 April 2024
    A- A+



    KORANRIAU.co- Sejumlah Masjid di New York, Amerika Serikat mengaku kewalahan untuk menampung imigran Muslim pada Ramadan ini.


    Mereka tengah berjuang untuk memenuhi kebutuhan di tengah meningkatnya jumlah imigran yang memenuhi berbagai masjid.

    Pasalnya beberapa waktu terakhir banyak masjid di New York disinggahi oleh imigran dari negara mayoritas Muslim Afrika.

    Lalu, mengapa bisa demikian?

    Salah seorang pemimpin lembaga Muslim di New York mengatakan bahwa persediaan makanan serta pakaian mereka menipis.

    "Kami melakukan apa yang bisa kami lakukan, tapi kami tidak bisa melakukan semuanya. Itulah intinya," ucap asisten imam Masjid Aqsa-Salam Moussa Sanogo, seperti dikutip Associated Press.

    Di satu sisi, ia juga prihatin terhadap saudara sesama Muslim yang kelaparan di tengah hiruk pikuk AS.

    "Saudara-saudara ini, mereka tidak cukup makan. Mereka kelaparan saat sampai di sini. Bisakah Anda bayangkan? Kelaparan. Di Amerika," tambahnya.

    Seorang imam sebuah masjid di Bronx, Omar Niass mengatakan bahwa masjidnya hanya mampu untuk memberikan tempat tidur. Ia pun harus merogoh koceknya sendiri untuk dapat melakukan hal demikian.

    Biaya hidup dan keperluan rumah tangga lainnya belum lama naik akibat inflasi yang diterima AS. Hal ini turut berdampak pada fasilitas publik seperti masjid yang tidak dibiayai pemerintah.

    Niass juga mengatakan bahwa tagihan listrik hingga layanan airnya pun mencapai nominal yang tak bisa ia bayar. Namun, ia merasa sudah kewajiban sebagai seorang Muslim untuk membantu sesama yang mengalami kesulitan.

    "Kami tetap menerima warga karena mereka tidak punya tempat tujuan. Jika mereka datang, mereka tinggal. Kami melakukan apa yang kami bisa untuk memberi makan mereka, untuk membantu mereka," ujar Niass.

    Namun, banyak masjid yang memilih untuk membukakan pintunya hanya pada siang hari bagi para pencari suaka. Tak jarang dari mereka yang tidur di pinggir jalan atau bahkan di kereta bawah tanah saat malam hari. cnnindonesia/nor

    Subjects:

    Internasional
  • No Comment to " Masjid di New York Kewalahan Tampung Imigran Muslim saat Ramadan "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com