KORANRIAU.co- Megawati Hangestri Pertiwi tidak bisa menyembunyikan rasa bahagia usai bertemu pemain idolanya Kim Yeon Koung dalam acara All Star Liga Voli Korea.
Megawati akan satu tim dengan Kim Yeon Koung di tim V-Star saat melawan K-Star di Incheon Samsan Gymnasium, Sabtu (27/1) siang.
Sebelum pertandingan itu, seluruh pemain All Star baik putra dan putri dikumpulkan. Megawati yang bertemu Kim Yeon Koung yang memiliki julukan Ratu Voli Korea begitu bahagia.
"Akhirnya aku bertemu dia," ujar Megawati dengan senyum lebar sebagai ekspresi penuh bahagia sembari kedua tangan memegang dada.
Dalam video yang diunggah Federasi Bola Voli Korea (KOVO) itu Megawati menceritakan pertemuan pertama dengan Kim Yeon Koung di Asian Games 2018 saat Indonesia jadi tuan rumah.
Megatron, julukan Megawati, juga menunjukkan momen keduanya berfoto bersama lima tahun lalu di Jakarta. Di Asian Games 2028 Megawati juga masuk ke dalam skuad Timnas Voli Putri Indonesia, akan tetapi hanya menjadi pemain cadangan saat kalah 0-3 dari Korea di perempat final.
Megawati yang saat ini bermain untuk Red Sparks mengaku senang bisa berpartisipasi di All Star yang merupakan pertandingan hiburan sebagai jeda Liga Voli Korea antara putaran keempat dan kelima.
"Iya karena Asia Kuarter [tahun] pertama juga, kaget [bisa masuk All Star]," kata Megawati.
"[Senang] kayak bertemu orang-orang Korea yang paling lancar main voli, bersyukur saja bisa bertemu mereka," ucap Megawati menambahkan.
cnnindonesia/nor
No Comment to " Eskpresi Girang Megawati Usai Bertemu Ratu Voli Korea di All Star "