KORANRIAU.co-Berikut klasemen Liga Inggris usai Manchester City dan Liverpool sukses meraih kemenangan atas lawannya masing-masing, Kamis (4/5) dini hari WIB.
Man City tampil perkasa saat menjamu West Ham United di Stadion Etihad. Erling Haaland dkk berhasil melumat West Ham dengan skor 3-0.
Seluruh gol The Citizens tercipta di babak kedua. Adalah Nathan Ake, Erling Haaland, dan Phil Foden yang sukses menjebol gawang West Ham.
Hasil ini membuat Man City kembali menempati singgasana klasemen Liga Inggris yang sehari sebelumnya sempat diambil alih Arsenal.
Kini Man City berhasil mengemas 79 angka dari 32 pertandingan, unggul satu poin dari Arsenal yang sudah melahap satu laga lebih banyak dari City.
Sehari sebelumnya, Arsenal mendapat tambahan tiga poin usai mengalahkan Chelsea di Emirates. Derby London ini berakhir 3-0 untuk kemenangan Arsenal.
Di tempat terpisah, Liverpool juga mampu memetik kemenangan saat menjamu Fulham di Stadion Anfield. Bedanya, The Reds menang tipis 1-0 berkat gol semata wayang Mohamed Salah.
Kemenangan ini memang tak membuat Liverpool beranjak dari peringkat lima Liga Inggris. Namun, setidaknya tetap menjaga asa untuk menembus empat besar atau batas terakhir kuota Liga Champions.
Liverpool kini mengemas 59 poin dari 34 penampilan yang telah dijalani. Sementara penghuni peringkat keempat, Manchester United, mengemas 63 angka dari 32 laga.
Klasemen Liga Inggris
1. Manchester City 79
2. Arsenal 78
3. Newcastle 65
4. Manchester United 63
5. Liverpool 59
6. Tottenham 57
7. Aston Villa 54
8. Brighton 52
9. Brentford 50
10. Fulham 45
cnnindonesia/nor
No Comment to " Klasemen Liga Inggris Usai Man City dan Liverpool Menang "