KORANRIAU.co,PEKANBARU- Jumlah kasus HIV/AIDS di Provinsi Riau, belum mengalami eleminasi. Hingga kini, tercatat 3.809 kasus orang dalam HIV/AIDS (ODHA).
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Zainal Arifin SKM MKes mengatakan berdasarkan data kabupaten/kota, jumlah kasus AIDS hingga Maret paling banyak di Kota Pekanbaru."Kota Pekanbaru jumlahnya 2.471 kasus,"kata Zainal saat pertemuan lintas sektor dalam upaya penanggulangan AIDS, Tuberkulosis dan Malaria (ATM), Rabu (17/5/23).
Selain Kota Pekanbaru lanjutnya, Kabupaten Indragiri Hilir jumlah kasus AIDS juga tinggi yakni, 270 kasus. Kemudian disusul Kota Dumai 240 kasus.
Sedangkan daerah yang jumlah kasus AIDS-nya sedikit yakni Kabupaten Indragiri Hulu."Jumlahnya hanya 22 kasus,"terang Zainal.
Sementara untuk penderita AIDS untuk populasi umum berdasarkan pekerjaan masih didominasi Karyawan. Hingga Maret 2023 jumlahnya mencapai 1.238 orang.
Kemudian, disusul profesi wiraswasta atau usaha sendiri sebanyak 749 kasus. Lalu, Ibu Rumah Tangga (IRT) yang mencapai 521 kasus.
Menariknya dari data populasi umum itu, justru dari pekerjaan sebagai petani/peternak/nelayan yang kasus AIDS-nya tinggi ketimbang penjaja seks. Jumlah kasus petani terinveksi AIDS berjumlah 172 orang. Sedangkan penjaja seks sebanyak 88 kasus.
Untuk kategori pekerjaan tenaga profesional medis justru hanya sedikit yakni sebanyak 17 kasus. Demikian juga dengan kelompok narapidana (Napi) 17 kasus.nor
No Comment to " Di Riau, Petani Lebih Dominan Terjangkit HIV/AIDS Ketimbang Penjaja Seks "