KORANRIAU.co-Pemain timnas bola basket Indonesia yang baru saja menjadi mualaf, Jamarr Andre Johnson, mengungkapkan kebahagiaan usai menjalani salat tarawih perdana di Masjid Istiqlal, Jakarta, Rabu (22/3) malam.
Jamarr menyampaikan rasa antusias menjalani salah satu ibadah di bulan puasa. Momen Ramadan 2023 menjadi lebih spesial karena Jamarr baru memeluk agama Islam pada Januari lalu.
Atlet 35 tahun itu tampak mengenakan kemeja gelap berlengan pendek dengan motif putih. Pemain kelahiran Amerika Serikat itu juga memakai peci putih lalu berfoto di depan cermin.
"Bismillah! Saya masih belum tahu caranya berbicara yang benar sebagai Muslim. Tapi saya mengubah diri setelah merapikan janggut, memakai peci di kepala, dan mengancingkan kemeja saya sampai ke atas," tulis Jamarr di Instagram.
Pebasket yang memperkuat Timnas Indonesia di Asian Games 2018 dan 3x3 di SEA Games 2021 itu merasa damai dengan kepercayaan yang kini dianut. Jamarr antusias melangkahkan kaki ke Istiqlal untuk salat tarawih.
"Saya merasakan kemurnian, kedamaian, dan penerimaan yang luar biasa. Ini adalah kegembiraan untuk bertemu dengan Allah dalam doa. Saya menuju Masjid Istiqlal untuk [salat] tarawih," tulisnya.
Penggawa klub Louvre Indonesia itu juga menyampaikan kata-kata sebelum menjalani ibadah lainnya di Ramadan 2023. Pemain 34 tahun itu berharap kelancaran menjalani puasa pertamanya sebagai mualaf.
"Semoga Allah mengampuni dosa yang sudah kita lakukan terhadap orang lain dan diri sendiri. Semoga Allah memberkati, membimbing, dan menjaga kita selama bulan suci ini! Alhamdulillah," tulis Jamarr.cnnindonesia/nor
No Comment to " Jamarr Johnson Bahagia Salat Tarawih di Masjid Istiqlal "