• Prodi Bahasa Inggris Unri Sukses Gelar Sumatra English Olympiad 2022

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Rabu, 08 Juni 2022
    A- A+

     



    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Sumatra English Olympiad atau SEO 2022 yang diadakan oleh mahasiswa program pendidikan bahasa Inggris Universitas Riau (Unri) sukses digelar pada akhir Mei lalu (23/5-28/5). SEO 2022 merupakan olimpiade bahasa Inggris se-Sumatera yang ditujukan untuk peserta mulai dari TK hingga SMA dan juga universitas maupun umum.


    Sama halnya seperti SEO di tahun-tahun sebelumnya, gelombang pendaftar yang amat besar dari peserta yang antusias untuk mengikuti lomba yang telah dipersiapkan oleh panitia menunjukkan kepercayaan banyak orang dari kualitas SEO yang telah dibangun oleh panitia mahasiswa SEO dari tahun ke tahun.


    SEO 2022 yang bertema “Realize Your Potential and be Unstoppable” pertama kali dibuka pada Senin (23/5) dengan acara pembukaan yang diadakan di Hotel Mona Plaza. Sejak itu selama enam hari, peserta yang telah mendaftar melangsungkan lomba di cabang masing-masing. 


    Ada 12 cabang lomba di SEO kali ini, di mana lomba tersebut dikelompokkan kembali menjadi lomba online dan offline. Hal ini mengikuti kebijakan kampus mengenai pandemi, yaitu untuk tidak mengadakan acara berskala besar yang dapat memicu keramaian. 


    Oleh karena itu, lomba seperti speech, diadakan secara daring dengan cara mengunggah video speech peserta ke YouTube. Sedangkan lomba seperti Spelling Bee dan Quiz diadakan di Brain Academy by Ruang Guru yang terletak di jalan Soekarno Hatta Pekanbaru dengan mengurangi jumlah panitia yang bertugas di tempat serta terus memerhatikan protokol kesehatan.


    Antusiasme pendaftar dan juga kontribusi berharga dari donatur serta sponsor mendorong SEO 2022 berjalan dengan baik. 


    Setelah enam hari berlomba, acara pun ditutup pada Sabtu (28/5) di Hotel Mona Plaza yang dihadiri oleh tamu undangan, sponsor, pemenang lomba serta panitia. 


    Acara berlangsung dengan meriah dengan penampilan spesial dari mahasiswa berbakat prodi pendidikan Bahasa Inggris. “Semoga SEO berikutnya dapat berjalan lebih baik dari SEO kali ini,” ucap Thariqh Bunaya Aziz, ketua pelaksana SEO 2022.rls/rid


  • No Comment to " Prodi Bahasa Inggris Unri Sukses Gelar Sumatra English Olympiad 2022 "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com