KORANRIAU.co,PEKANBARU- Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar, langaung menunjuk Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Dewan (Sekwan) dan Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Provinsi Riau, usai melantik Muflihun sebagai Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru dan Kamsol sebagai Pj Bupati Kampar, Senin (23/5/22).
Untuk jabatan Sekwan, Gubri menujuk Asisten I Setdaprov Riau, Joni Irwan, dan Asisten II Setdaprov Riau, M Job Kurniawan, sebagai Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, sampai dibukanya jabatan devenitif. Penunjukkan ini agar Muflihun dan Kamsul fokus dengan jabatan barunya.
“Jadi kalau pemimpinnya tidak bekerja keras beratlah, saya minta kepada mereka yang sudah dilantik ini bekerja keraslah. Tidak lagi menjadi kerjaan sampinganlah, karena itulah saya menunjuk Pelaksana tugas tidak Plh, jadi lepas semua tanggungjawabnya dinas Pendidikan dan Sekwan,” kata Gubri, Syamsuar.
“Tak usah lagi dipikirkan Dinas pendidikan dan Sekwam, fokus terhadap tugasnya baik sebagai penjabat Walikota Pekanbaru, maupun Bupati Kampar. Untik Plt Sekwan Joni Irwan, dan Plt Disdik Riau, M Job Kurniawan,” tegas Gubri Syamsuar.
Dijelaska Gubri, banyak Pekerjaan rumah (Pr) yang harus dikerjakan oleh Pj kedua kepala daerah ini. Salah satunya masalah Covid-19 yang belum berakhir, termasuk pembangunan di kedia daerah ini yang perlu perhatian khusus, sehingga dapat mensejahterakan rakyat.
“Tadi sudah kita sampaikan PR yang harus dikerjakan di daerah. Permasalahn Covid-19 ini kan belum berakhir. Dua tahun inikan tidak mudah, kan Pak Jokowi selalu menyampaikan, tidak seperti biasa-biasa. Jadi kalau pemimpin itu harus fokus terhadap tugasnya,” kata Gubri.nor
No Comment to " Gubri Syamsuar Langsung Tunjuk Plt Sekwan dan Kadisdik "