KORANRIAU.co,PEKANBARU - Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar menyampaikan atas nama Pemprov Riau dan masyarakat mengucapkan duka yang mendalam wafatnya mantan Wali Kota Pekanbaru H Herman Abdullah.
Gubri menyebutkan, Herman Abdullah merupakan sosok pemimpin yang lama berkecimpung di pemerintahan. Tidak hanya itu, almarhum banyak berkontribusi untuk kemajuan Kota Pekanbaru.
Oleh karena itu, ia mengajak semua masyarakat Riau khususnya masyarakat Kota Pekanbaru untuk mendoakan Almarhum Herman Abdullah, agar mendapatkan tempat terbaik disisi Allah.
"Atas nama Pemprov Riau dan masyarakat Riau mengucapkan duka cita mendalam atas berpulangnya Mantan Wali Kota Pekanbaru Herman Abdullah. Semoga amal ibadah beliau diterima disisi Allah SWT," ucapnya, Senin (28/2/2022).
Untuk diketahui Herman Abdullah menghembuskan nafas terakhir di Rumah Sakit Awal Bros Pekanbaru, pukul 20.45 WIB Ahad (27/2/2022) malam.
Herman Abdullah ini merupakan Wali Kota Pekanbaru periode 2001-2006 dan 2006-2011. Dan Herman Abdullah lahir di Pekanbaru pada 18 Juli 1950 lalu.mc/nor
-
Gubri Syamsuar Sampaikan Duka Mendalam Wafatnya Herman Abdullah
- HUT ke-59 BRK Syariah, Ustad Ucay Batubara Ingatkan Pegawai Terus Kembangkan Teknologi dan Seni Dalam Promosi Bank
- Polda Riau Sikat Pembobol 29 Rumah Kosong Ditinggal saat Lebaran
- Diduga Lemas, Bocah Tewas dalam Kolam Renang di Inhil
- Berkelahi, Warga Sungai Nyamuk Rohil Tewas Kena Tikam
- Pasca Lebaran, Lapas Bengkalis Razia Kamar Napi
- Jaga Kamtibmas, Kapolda Riau Herry Heryawan Siap Berkolaborasi

You May Also Like
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
No Comment to " Gubri Syamsuar Sampaikan Duka Mendalam Wafatnya Herman Abdullah "