KORANRIAU.co,PEKANBARU- Pemprov Riau kembali meraih perhargaan di tahun 2021. Kali ini, dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) Award, kategori instansi pemerintah.
Informasi ini disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau H Ikhwan Ridwan, Selasa (2/11/21). Dikatakan, penrghargaan itu akan diserahkan Plt Kepala BKN Bima Haria Wibisana kepada Gubernur Riau H Syamsuar.
"Siang ini pukul 14.00 Wib penyerahannya di Gedung Daerah. Nanti Pak Gubernur yang menerimanya langsung,"kata Ikhwan.
Ikhwan mengatakan, Pemprov Riau meraih BKN Award 2021 karena peringkat pertama kategori implementasi penilaian kinerja. "Untuk tingkat Provinsi Tipe A,"ulasnya.
Selain Pemprov Riau lanjut Ikhwan, Pemkab Pelalawan dan Pemko Pekanbaru juga mendapatkan penghargaan BKN Award. Pemkab Kabupaten Pelalawan terpilih menjadi peringkat pertama untuk kategori implementasi penilaian kinerja tingkat Kabupaten Tipe B.
Sementara Pemko Pekanbaru, mendapatkan penghargaan untuk Kota Tipe A. Pemko Pekanbaru meraih peringkat kedua kategori implementasi SAPK dan pemanfaatan CAT.nor
No Comment to " Pemprov Riau Raih Penghargaan BKN Award "