KORANRIAU.co– Cristiano Ronaldo dilaporkan telah menyetujui pemotongan gaji yang cukup besar untuk bergabung dengan Manchester United usai rincian upahnya muncul ke publik.
Namun, megabintang asal Portugal itu akan tetap menjadi pemain dengan bayaran tertinggi di MU. Dia akan mendapatkan gaji 385.000 poundsterling (Rp7,5 miliar) per pekan.
Setan Merah telah membuat salah satu langkah yang paling sensasional di bursa transfer musim panas ini dengan mendatangkan Ronaldo untuk mengalahkan saga Lionel Messi ke Paris Saint-Germain.
MU mengumumkan pada hari Jumat 27 Agustus 2021 bahwa mereka telah mencapai kesepakatan untuk memulangkan CR7 ke Old Trafford dari Juventus.
Mengutip Daily Mail, Minggu 29 Agustus 2021, agen Ronaldo, Jorge Mendes, menetapkan upah kliennya sebesar 20 juta poundsterling (Rp394 miliar) per tahun.
Publikasi itu mengatakan bahwa agen super Mendes memangkas persyaratan gaji pemain berusia 36 tahun itu untuk mengamankan kepindahannya sebelum penutupan bursa transfer pada hari Selasa mendatang.viva/nor
No Comment to " Balik ke MU, Cristiano Ronaldo Rela Gajinya Dipotong Besar-besaran "