• Lantik Bupati Siak dan Rohul Terpilih, Ini Pesan Gubri Syamsuar

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Senin, 21 Juni 2021
    A- A+


    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Gubernur Riau H Syamsuar melantik dua pasangan Bupati Siak dan Rokan Hulu (Rohul) terpilih periode 2021-2026, Senin (21/6/21).


    Dua pasangan kepala daerah terpilih yang dilantik itu adalah, Alfedri-Husni Merza sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Siak, serta Sukiman-Indra Gunawan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Rokan Hulu (Rohul). Pelantikan dilakukan secara hybird dan protokol kesehatan itu digekar di Balai Pelangi Kompleks Rumah Dinas Gubernur Riau Jalan Diponegoro Pekanbaru.


    Adapun dua pasangan tersebut yaitu Alfedri-Husni Merza sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Siak, serta Sukiman-Indra Gunawan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Rokan Hulu (Rohul).


    Gubri dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada dua pasangan kepala daerah yang baru saja dilantik. Pihaknya percaya bahwa Bupati dan Wakil Bupati Siak dan Rohul periode 2021-2026 dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya sesuai tanggung jawab yang diberikan.


    "Saya atas nama masyarakat dan pemerintah mengucapkan selamat atas saudara Bupati dan Wakil Bupati Siak dan Rokan Hulu yang terpilih,"katanya.


    Menurutnya, pelantikan tersebut memiliki arti strategis terutama dalam rangka keberlanjutan kepemimpinan dan kelangsungan proses pembangunan. Selain itu, penyelenggaraan pemerintahan, pembinaan kemasyarakatan di Kabupaten Siak dan Rokan Hulu kedepan.


    "Kami mengharapkan kepada kepala daerah yang baru dilantik dengan amanah yang telah diberikan. Tentunya dapat membawa kemajuan dan kesejahteraan yang lebih baik untuk Kabupaten Siak dan Rokan Hulu,"harapnya.


    Selain itu, Gubri mengakui pelantikan kedua bupati dan wakil bupati ini memiliki arti yang strategis dalam rangka kelanjutan kepemimpinan dan kelangsungan pembangunan serta pemerintahan di Kabupaten Rohul dan Siak. 


    "Besarnya harapan masyarakat Siak dan Rohul saat ini tertumpu kepada bupati dan wakil bupati. karena ada harapan besar adanya perubahan yang lebih baik," sambungnya. 


    Gubri juga meminta bupati dan wakil bupati yang baru dilantik dapat merangkul semua kalangan masyarakat. Melaksanakan koordinasi yang baik dengan DPRD dan Forkompimda, serta semua pihak untuk bersatu untuk memajukan kabupaten Siak dan Rokan Hulu.


    "Mari kita melangkah bersama untuk membangun Kabupaten Siak, Rohul dan Provinsi Riau lebih maju dengan menepati janji-janji politik yang lalu untuk mencapai kesejahteraan masyarakat Siak dan Rohul," pintanya lagi. Mari kita bersinergi dengan memanfaatkan semua potensi yang ada di Siak dan Rohul,"tuturnya.


    Untuk diketahui, Pelantikan dua kepala daerah ini berdasarkan keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI Nomor 131.14 -1042 Tahun 2021 dan Keputusan Mendagri Nomor 131.14 -1271 Tahun 2021.nor


  • No Comment to " Lantik Bupati Siak dan Rohul Terpilih, Ini Pesan Gubri Syamsuar "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com