KORANRIAU.co,PEKANBARU- Gubernur Riau H Syamsuar memastikan jika saat ini surat keputusan (SK) pengangkatan dan pelantikan jabatan Sekdaprov Riau masih menunggu tanda tangan presiden.
Hal ini ditegaskan Gubri saat dikonfirmasi terkait perkembangan SK- Sekdaprov Riau itu. Dia mengatakan, SK itu hingg kini belum turun ke Pemprov Riau.
"SK-nya belum turun. Itu nantikan Pak Presiden yang keluarkan,"kata Gubri, Senin (27/6/21) saat meninjau pelaksanaan PPDP di Dinas Pendidikan Riau.
Gubri menambahkan, pihaknya belum mengetahui kaan diturunkannya SK Sekdaprov definitif hasil asssesmen beberapa waktu lalu."Itu (SK-red) tergantung Pak Presiden,"paparnya lagi.
Untuk diketahui, dari hasil asessment ada tiga calon Sekdaprov Riau, yang dinyatakan lulus diantaranya, SF Hariyanto, Said Mustafa dan Indra Suandy. Sesuai dengan SK Nomor 20/PANSEL/JPTM/2021. Hasil itu, ditetapkan oleh Tim Panitia Seleksi (Pansel) jabatan Sekdaprov Riau yang diketuai Dr HM Yafiz.nor
No Comment to " Gubri Pastikan SK Sekdaprov Masih Tunggu Teken Presiden "