KORANRIAU.co,PEKANBARU- Gubernur Riau H Syamsuar pernah meminta H Ahmadsyah Harrofie untuk tidak mengajukan pensiun lebih awal, agar dapat membantu roda pemerintahan.
Hal ini diungkapkan Ahmadsyah saat menceritakan sekilas kisahnya sebagai aparatur sipil negara (ASN) di Pemprov Riau pada acara Lepas Purna Tugas, Selasa (1/9/20) di Gedung Daerah. Hadir dalam acara itu, Gubri H Syamsuar, Wakil Gubernur Riau H Edy Natar Nasution, Sekdaprov Riau H Yan Prana Jaya, pejabat tinggi pratama (PTP) dan lainnya.
Ahmadsyah menceritakan, ketika itu dia ingin lebih dulu pensiun dari ASN karena mau menjadi calon legislatif (Caleg) DPRD Provinsi. Dia pun menghadap Gubri Syamsuar untuk meminta izin.
"Saya bilang, Pak Gubernur saya mau izin pensiun lebih awal karena mau Nyaleg. Oleh beliau (Gubri-red) dikatakan tunggullah dulu,"kenang Ahmadsyah.
Lalu kata Ahmadsyah, Gubri tetap memintanya bertahan karena saat itu sedang mencalonkan diri sebagai Gubernur Riau bersama Wakilnya H Edy Natar. Saat itu, Gubri meminta Ahmadsyah untuk ikut berjuang dalam rangka memperbaiki Riau ini.
"Alhamdulillah begitu beliau menang, saya berkunjung ke rumahnya dan saya membatalkan jadi Caleg. Kemudian selama dua tahun saya pun bekerja membantu Pak Gubernur dan Wakil Gubernur,"sebut Ahmadsyah yang mengandi selama 34 tahun sebagai ASN.
Pernyataan Ahmadsyah itu tidak dibantah oleh Gubri. Dia mengaku pernah meminta Ahmadsyah untuk tidak pensiun lebih dini.
"Memang betul ya, sewaktu saya dulu diamanahkan (jadi Gubri-red) tetap belum dilantik, beliau sempat menghadap saya. Saya bilang tunggulah dulu, karena saya perlu penyesuaian-penyesuaian,"kata Gubri.
Ketika itu, Gubri memang meminta bantuan Ahmadsyah yang senior di Pemprov Riau sebagai ASN untuk memberikan masukan. Akhirnya, Ahmadsyah memenuhi perminta Gubri itu.
Gubri juga menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas kinerja Ahmadsyah selama ini. Gubri berharap agar Ahmadsyah tetap memberikan masukan dan saran demi pelaksanaan pembangunan daerah.nor
No Comment to " Gubri Syamsuar Pernah Larang Ahmadsyah Pensiun Lebih Awal "