• Menurun, Tambah 6 Kasus Positif Covid-19 di Riau

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Rabu, 29 Juli 2020
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Hari ini Rabu (29/7/20) terjadi penurutan penambahan jumlah positif Covid-19 yakni hanya 6 kasus. Sebelumnya, 27 kasus baru.

    Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir mengatakan, total kasus positif Covid-19 berjumlah 415 Kasus."Terdapat penambahan 6 kasus positif covid-19,"katanya.

    Dari total kasus positif 415 kasus positif itu rinciannya 115 dirawat, 288 sehat dan sudah dipulangkan. Kemudian 12 meninggal dunia.

    Adapun 6 tambahan kasus positif covid-19 itu diantaranya adalah, Tn. RM  (46) yang merupakan warga Kota Pekanbaru dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. Tn. RM  (46) memiliki riwayat keluhan batuk dengan hasil Rapid test Reaktif. Tn. RM  (46) selanjutnya dilakukan pengambilan Swab pada tanggal 26 Juli 2020 dengan hasil dinyatakan Positif Covid-19. Tn. RM  (46) merupakan kontak erat dari (istri) kasus Positif ke 315 Ny. AF (47) yang merupakan warga Kota Pekanbaru. 

    "Kedua, Pasien 411 positif covid-19 di Riau adalah An. AZE  (4 tahun) berjenis kelamin perempuan yang merupakan warga Kota Pekanbaru dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. An. AZE  (4) memiliki riwayat penyakit kelenjar TB dibagian leher sejak tahun 2017-2018, dengan riwayat minum obat OAT selama 6 bulan. An. AZE  (4 tahun) melakukan pemeriksaan Swab pada tanggal 27 Juli 2020 dengan hasil dinyatakan Positif Covid-19. An. AZE  (4) merupakan kontak erat dari (ibu) Kasus Positif Ke 356 Ny. SA (32 tahun) yang merupakan warga Kota Pekanbaru,"ulasnya.  

    Ketiga, Pasien 412 positif covid-19 di Riau adalah Tn. JD  (23 tahun) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Rokan Hilir. Tn. JD  (23) baru kembali dari pelatihan di Kabupaten Kampar pada tanggal 8-12 Juli 2020. Tn. JD  (23) memiliki keluhan batuk, flu, dan susah menelan. Tn. JD  (23) dilanjutkan dengan pengambilan Swab pada tanggal 22 Juli 2020 dengan hasil dinyatakan Positif Covid-19. 

    Keempat, Pasien 413 positif covid-19 di Riau adalah Ny. EYS  (35 tahun) yang merupakan warga Kabupaten Siak dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Siak. Ny. EYS  (35) merupakan kontak erat dari (teman) kasus Positif ke 255 Tn. N (50 tahun) yang merupakan warga Kabupaten Siak.  

    "Kelima, Pasien 414 positif covid-19 di Riau adalah Ny. FY  (36 tahun) yang merupakan warga Kabupaten Siak dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Siak. Ny. FY  (36) merupakan kontak erat dari (teman) kasus Positif ke 255 Tn. N (50 tahun) yang merupakan warga Kabupaten Siak,"sebutnya.  

    Keenam, Pasien 415 positif covid-19 di Riau adalah Ny. TIW  (36 tahun) yang merupakan warga Kabupaten Siak dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Siak. Ny. TIW  (36 tahun) merupakan kontak erat dari (istri) kasus Positif ke 292 Tn. TF (39) yang merupakan warga Kabupaten Siak.nor

    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Menurun, Tambah 6 Kasus Positif Covid-19 di Riau "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com