• Gubri Syamsuar Minta Tokoh Agama Juga Dites Swab Covid-19

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Kamis, 30 Juli 2020
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Gubernur Riau H Syamsuar meminta bupati dan walikota untuk melakukan tes swab massal Covid-19 secara langsung di tengah-tengah masyarakat.

    Tes swab massal ini juga dilakukan terhadap para tokoh agama yang berhadapan langsung dengan masyarakat. Seperti para penceramah di masjid, gereja maupun vihara.

    "Kita minta para penceramah seperti ustad, pendeta dan biksu juga dapat dilakukan tes swab. Karena para penceramah ini bersinggungan langsung dengan jamaahnya,"sebut Gubri, Kamis (30/7/20) di Gedung Daerah.

    Selain itu lanjut kata Gubri, tes swab juga dilakukan kepada para imam masjid dan gharin masjid dan pengurus tempat ibadah lainnya. Hal ini sebagai upaya untuk mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 di tempat ibadah.

    Tidak hanya itu papar Gubri, bupati/walikota juga diminta melakukan tes swab massal bagi masyarakat. Tes swab massal bisa dilakukan di Puskesmas, perkantoran pemerintah maupun perkantoran swasta.

    "Tes swab massal bagi masyarakat ini harus dilakukan langsung di tengah-tengah masyarakat. Sehingga kita dapat mengetahui penyebaran virus Covid-19,"ulasnya.

    Gubri juga menyadari, jika akhir-akhir ini jumlah pasien positif Covid-19 terus mengalami peningkata di kabupaten/kota di Riau. Sebab itu, upaya protokol kesehatan Covid-19 benar-benar harus dilaksanakan oleh masyarakat.

    "Selalulah memakai masker. Karena dengan memakai masker inilah kita bisa terhindar dari virus Covid-19,"harap Gubri.nor



    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Gubri Syamsuar Minta Tokoh Agama Juga Dites Swab Covid-19 "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com