KORANRIAU.co- LaLiga akan kembali bergulir pada 11 Juni dan ditargetkan selesai 19 Juli. Dengan masih 110 pertandingan tersisa, jadwalnya akan sangat padat!
Pemerintah Spanyol sebelumnya telah memberi lampu hijau untuk LaLiga melanjutkan kompetisi yang sudah ditangguhkan sejak 12 Maret. Dewan Olahraga Nasional (CSD) pada Jumat (29/5/2020) menyetujui bergulirnya kembali LaLiga mulai 11 Juni, dibuka dengan derby Sevilla vs Real Betis.
Baca juga: LaLiga Lanjut Lagi Mulai 11 Juni
Dalam pengumuman itu pula, CSD mengungkap perkiraan tanggal selesainya kompetisi yakni 18-19 Juli. Artinya hanya akan ada waktu 39 hari untuk menuntaskan 11 pekan tersisa, atau tepatnya 110 pertandingan.
Lantas bagaimana caranya menyelesaikan pertandingan sebanyak itu hanya dalam waktu kurang dari enam pekan? LaLiga belum merinci kalender resmi penuntasan kompetisi, tapi ada kemungkinan pertandingan bakal digelar setiap hari.
Setiap tim hampir bisa dipastikan bermain dua kali per pekannya. Opsi ini akan tertolong aturan baru lima pergantian pemain tiap pertandingan, meski risiko cedera diperkirakan tetap besar mengingat ada jeda tiga bulan lebih.
Baca juga: Setien Sebut 5 Pergantian Pemain Berpotensi Rugikan Barcelona, Kok Bisa?
Jadwal kick-off sendiri juga bakal menyesuaikan, mengingat saat ini sudah memasuki musim panas. Kecuali tim-tim di daerah utara seperti Celta Vigo, Athletic Bilbao, dan Real Sociedad, pertandingan berpeluang besar digelar malam hari mulai pukul 19.30.
Persaingan juara saat ini masih sangat terbuka, dengan Barcelona hanya unggul dua poin dari Real Madrid di posisi dua. Sedang perebutan dua posisi tersisa di zona Liga Champions juga akan menarik: minimal Sevilla, Sociedad, Getafe, Atletico Madrid, dan Valencia bakal saling sikut.
Artinya, jika segala sesuatunya berjalan sesuai rencana, LaLiga bakal menyajikan sepakbola nonstop dengan seluruh persaingan masih terbuka. Siap dengan sepakbola new normal ala LaLiga?detikcom/nor
No Comment to " LaLiga Bergulir Kembali: 110 Pertandingan dalam 39 Hari "