• Pemprov Riau Lelang 46 Unit Mobil Dinas

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Rabu, 13 November 2019
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU-Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau melalui Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) melakukan lelang terbuka sebanyak 46 unit mobil dinas, Rabu (13/11/19) di Ruang Melati Kantor Gubernur Riau.

    Kepala BPKAD Syahrial Abdi mengatakan, lelang kendaraan dinas ini terbuka untuk umum. Pelelangan dilakukan secara online dengan melalui website lelang.co.id.

    "Lelang ini terbuka secara online. Lelang ini transparan dan hasil dari lelang akan diserahkan untuk PAD (Pendapatan asli daerah),"jelas Syahrial, usai membuka dan meresmikan lelang kendaraan dinas di lingkungan Pemprov Riau itu.

    Mobil dinas yang dilelang ini terdiri dari berbagai jenis dan merek. Mobdin yang dilelang ini merupakan usulan dari seluruh OPD.

    Proses lelang ini berlangsung selama dua jam."Sejauh ini sudah 400 lebih yang mendaftar menjadi peserta lelang,"bebernya.

    Syahrial mengakui, lelang secara online ini pertama dilakukan di Riau. Meski pertama, namun animo masyarakat mengikuti lelang ini sangat tinggi.

    Lelang ini sendiri bekerjasama dengan KPKNL Pekanbaru dan DJKN. Peserta lelang wajib memberikan uang jaminan.nor


    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Pemprov Riau Lelang 46 Unit Mobil Dinas "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg