• Warga Tempatan Dominasi Pencaker di PT MASG

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Jumat, 30 Agustus 2019
    A- A+

    KORANRIAU.co,RENGAT- Ribuan orang peserta pencari kerja (Pencaker) ke PT Mustika  Agung Sawit Gemilang  (MASG) di Kecamatan Peranap didominasi warga tempatan.

    Manager senior accounting pabrik kelapa sawit (PKS) PT MASG H Zulfikar membenarkan pencaker yang masuk dan lulus seleksi administratif  ke MASG didominasi tenaga kerja lokal Kecamatan Peranap.

    "Peserta test tahap ke 2 yang banyak lulus dari kecamatan peranap meliputi Desa Gumanti, Desa Semelinang Darat, Kelurahan Peranap, Desa Selelinang Tebing dan sekitarnya," jawab Zulfikar, baru baru ini.

    Dikatakan, proses rekrutman Pencaker ke PKS MASG dilakukan selektif melalui pendaftaran dan seleksi administrasi didampingi Disnaker Pemkab Inhu dan Polsek dan Koramil setempat.

    Namun, berhubung hasil penjaringan  tahap I kepada 1.378 orang Pencaker dengan nilai dibawah standar, maka,  panitia seleksi Pencaker kembali melakukan seleksi tahap II dan dinyatakan lulus seleksi tahap II sebanyak 302 orang dan akan kembali dikirim ke SALO 123 Bangkinang untuk proses pembentukan karakter, keperibadian sehingga mampu bekerjasama dengan tim.

    "Di SALO latihannya bukan seperti meliter, tapi untuk membentuk krater pekerja, kerja sama, kepribadian dan mandiri," sambung Zulfikar.

    Menurutnya, kendati tercatat sebanyak 302 orang Pencaker bakal dikirim mengikuti proses pembentukan karakter ke SALO 123 Bangkinang, Zulfikar mengaku yang akan diterima hanya sekitar 100 hingga 102 orang.

    Karyawan yang ikut ke SALO belum seluruhnya menjadi karyawan. sedangkan bagi Pencaker yang lulus di SALO akan kembal dikirim ke perusahaan kita di dua lokasi Duri dan Bagan Siapiapi untuk di training selama 1 bulan," paparnya.

    Tes tahap ke II kategori  Fhosiko Test dan Test bebas Narkoba dilakukan pada hari  Sabtu, 24 Agustus 2019 di SMA Negeri 1 Peranap.Sandar Nababan

  • No Comment to " Warga Tempatan Dominasi Pencaker di PT MASG "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com