KORANRIAU.co-Curiga pasanganmu selingkuh, Okezoners? Gampang kok cara melacak tanda-tandanya biar dia tidak keterusan melakukannya.
Kalau sudah diselingkuhi pasti rasanya kecewa berat. Apalagi kalau kamu sudah menjalin hubungan percintaan yang lama dengan si dia. Bukan hal yang sulit saat kamu ingin mengecek kebenaran apakah dia selingkuh. Dari gelagatnya setiap bertemu saja sudah pasti terlihat.
Kalau masih bingung, Okezone membagikan lima tanda-tandanya jika kamu curiga kalau si dia selingkuh. Berikut ulasan selengkapnya, dikutip Okezone dari Womenshealthmag, Sabtu (31/9/2019).
1. Hobi berbohong
Peneliti di The Kinsey Institute Justin Lehmiller, PhD, mengatakan, perselingkuhan biasanya melibatkan banyak kebohongan dan penipuan. Hal ini dilakukan secara berulang untuk mengelabui pasangannya. Misalnya saja saat janji ketemuan, tapi datangnya sering terlambat. Atau mungkin si dia menolak ajakanmu untuk kencan dengan alasan yang sangat berbelit.
2. Terobsesi dengan handphone
Komunikasi lewat handphone, dengan mudahnya sering dijadikan ajang berselingkuh. Bisa terjadi lewat pesan singkat atau daftar riwayat telefon yang selalu tersimpan. Nah, orang yang selingkuh biasanya akan terobsesi dengan perangkat gawainya. Misalnya, yang tadinya handphone tidak dipasang kata sandi, mendadak dia pilih kata sandi agar perselingkuhan tidak terlacak. Kamu pernah mengalaminya?
3. Cek dari biaya pengeluaran
Orang yang selingkuh juga akan terlacak dari kebiasaan berbelanja. Misalnya kalau pengeluaran pasanganmu tambah membengkak dari biasanya. Mungkin si dia pilih membelanjakan barang untuk selingkuhan atau mengajak makan di restoran. Kalau si dia mendadak jadi orang yang konsumtif, hati-hati deh!
4. Kamu akan sering dipuji
Nah, hati-hati juga Okezoners, kalau kamu mendadak sering dipuji, padahal sebelumnya tidak pernah, pertanda si dia selingkuh. Bukan cuma itu, si dia mungkin akan sering memberikan hadiah spesial saat bertemu. Entah itu makan di restoran enak atau belanja baju favorit. Padahal sebelumnya dia akan menolak permintaanmu. Bahaya banget kan?
5. Tak disadari, sosok selingkuhannya akan sering dibahas
Kalau tiba-tiba si dia membicarakan orang lain yang jarang diceritakan, baik yang kamu kenal atau tidak, waspadalah akan tanda-tanda selingkuh. Sayangnya, hal ini memang tidak disadari. Biasanya si dia akan menyebut-nyebut namanya, memberi kode pujian untuk selingkuhannya, hingga masih banyak cara lainnya.okezone.com/nor
No Comment to " 5 Tanda Pasangan Selingkuh "