Ilustrasi Uang (Internet) |
Dikutip dari CNN Indonesia, menurut analis monex Investindo Dini Nurhadi Yashi "memprediksi rupiah masih memiliki kecenderungan melemah pada hari ini", katanya Rabu (10/10)
lebih lanjut dia menyebut sekarang ini dolar AS berjaya sekali, sedangkan rupiah melempem. belum kelihatan kapan rupiah bisa menguat, sebutnya.
sementara itu Ekonom Senior Rizal Ramli menjelaskan, pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) harus mengambil kebijakan yang efektif. Sehingga, stabilitas ekonomi Indonesia terus terjaga.
"Sudah dekat-dekat (krisis) nih. Indonesia setengah lampu merah, ambil langkah terobosan yang berani, jangan ecek-ecek," ujarnya dilansir dari sindonews di Jakarta, Rabu (3/10/2018) Pekan lalu
Menurut Rizal, dua tahun lalu dirinya sudah mengingatkan bahwa perekonomian Indonesia sudah lampu kuning. Sebab, beberapa indikator menunjukkan tren negatif.
"Negatif angka-angkanya tapi bilang Rizal Ramli enggak benar. Ternyata kejadian semua," katanya.
Karena itu, Rizal Ramli mengaku heran jika masih ada yang bilang perekonomian Indonesia baik-baik saja. Padahal dinilainya Jokowi sudah mendengar semua sarannya.
Kendati demikian, tetap saja ada pihak yang dengan mudah menyalahkan faktor eksternal. Penguatan internal pun tidak disoroti, sehingga rentan gejolak global, tutupnya.
No Comment to " Dolar AS Berjaya, Rupiah Amblas "