KORANRIAU.co, Pekanbaru -- Gubernur Riau, Arsyadjuliandi
Rachman menghadiri perayaan Hari Anak Nasional Riau di Gedung Daerah Riau. Dari
perayaan tersebut sebanyak delapan daerah di Riau mendapatkan predikat
Kabupaten/Kota Layak anak atau KLA.
Berbagai kegiatan dilakukan dalam perayaan Hari Anak
Nasional di Gedung Daerah, Kamis pagi. Mulai dari tarian tradisional, nyanyian
hingga hiburan lainnya dinikmati oleh Gubernur Riau, Ketua Pembina PKK Riau,
Wakil Gubernur Riau, Sekda Riau serta pejabat eselon II di lingkungan Pemprov
Riau.
Usai acara, Gubernur Riau menyebutkan, dari 12 kabupaten
kota di Riau, sebanyak delapan daerah
masuk sebagai kabupaten kota layak anak. Di antaranya Kota Pekanbaru, kabupaten
Siak, Bengkalis dan Kampar.
“Masih empat daerah belum mendapatkan KLA, ini lah yang
terus harus didorong agar empat daerah seperti Kabupaten Rokan Hilir dan
Kabupaten Rohul mendapatkan predikat yang sama seperti delapan daerah lainnya
yang ramah akan anak,” kata Gubri.
Diceritakan Gubri, di Pekanbaru sudah sangat ramah terhadap
anak dengan membuat fasilitas ruang terbuka hijau atau RTH serta taman bermain
anak lainnya.
“Tadi ada juga suara anak tentang dihilangkannya iklan rokok
disudut kota akan dipertimbangkan, hal ini sangat baik untuk kelangsungan
kehidupan dan perkembangan anak,” pungkasnya. (Des)
No Comment to " Delapan Daerah di Riau Dapat Predikat KLA "