• Ulah Suporter, Kemenpora Imbau PSSI Minta Maaf ke Malaysia

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Selasa, 31 Juli 2018
    A- A+
    koranriau.co, Jakarta -- Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia melalui Sesmenpora Gatot S Dewa Broto mendesak PSSI untuk meminta maaf kepada Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM).

    Permintaan tersebut merujuk pada perilaku tidak terpuji suporter Indonesia yang berkata kasar kepada Timnas Malaysia U-16 dalam Piala AFF U-16 2018.

    Suporter Indonesia dituding melakukan ujaran kebencian dan penghinaan dengan menyebut 'Malaysia itu a****g' ketika timnas Malaysia U-16 bertanding lawan Thailand U-16 di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Senin (30/7/18).

    "Tidak ada jeleknya untuk [Indonesia] minta maaf, jangan sampai ada stigma negatif tentang sikap penonton. PSSI harus minta maaf, saya atas nama Kemepora mendesak PSSI untuk minta maaf," kata Gatot kepada CNNIndonesia.com, Selasa (31/7).

    Gatot memahami kekecewaan dari pihak Malaysia. Indonesia, lanjut dia, juga akan bereaksi yang sama jika diperlakukan seperti itu.

    "Akan tetapi, Malaysia harus sadar diri juga kenapa bisa sampai ada penonton berteriak seperti itu. Karena sebelum event ini berlangsung, sudah diperburuk dengan insiden merah putih terbalik," kata Gatot.

    Sebelumnya penyerang timnas Malaysia U-16, Amirul Ashrafiq, menjadi sasaran kemarahan suporter Timnas Indonesia lantaran salah memasang bendera Indonesia dalam unggahan di media sosial miliknya. Amirul kemudian meminta maaf dan mengaku tidak ada niat melakukan provokasi.

    Lebih lanjut Gatot mengatakan Kemenpora tidak akan terlibat dalam penyelesaian persoalan tersebut. Ia ingin masalah itu diselesaikan di tingkat federasi.

    "Meski yang punya pekerjaan [Piala AFF U-16 2018 di Indonesia] itu AFF [Federasi Sepak bola Asia Tenggara], tapi event itu terjadi di sini. Kuncinya ada di PSSI," ucap Gatot.

    Selain itu Gatot juga berpesan kepada suporter Indonesia agar bersikap lebih dewasa. Ia memohon para pendukung sepak bola di Indonesia tidak mengulangi kejadian ini di masa mendatang.

    "Tolong, suporter Indonesia lebih maju. Sepanas-panasnya hadapi negara lain, kepala tetap dingin walau hati panas. Indonesia akan jadi tuan rumah Asian Games 2018, masa masih ada yang berperilaku begitu," ucap Gatot.


    Sumber: CNN Indonesia

    Subjects:

    Olahraga
  • No Comment to " Ulah Suporter, Kemenpora Imbau PSSI Minta Maaf ke Malaysia "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com