• DPR Masih Reses, Massa Demo Buruh Gagal Audiensi

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Selasa, 08 Maret 2022
    A- A+



    KORANRIAU.co-Perwakilan massa buruh yang menggelar demonstrasi di depan Gedung DPR gagal melakukan audiensi lantaran para anggota dewan sedang dalam masa reses.


    Salah satu perwakilan massa buruh yang masuk ke dalam gedung DPR, Mundiah mengamini pihaknya tak bisa melakukan audiensi. Namun ia bersama 9 orang lainnya telah menyampaikan aspirasi kepada Setjen DPR.


    "Sangat disayangkan kawan-kawan mungkin tahu bahwa para dewan sedang tidak ada di tempat, karena memang mereka baru masa reses. Kita tetap menyampaikan isu-isu kita kepada wakil dari dewan tersebut," ungkapnya, Selasa (8/3).


    Mundiah mengaku telah menyampaikan tuntutan dari para buruh di antaranya mencabut Omnibus Law UU Cipta Kerja, Permenakker No. 2 Tahun 2022, sahkan Rancangan Undang-Undang Tindak Pidana Kekerasan Seksual (RUU TPKS), serta Rancangan Undang-Undang Perlindungan Pekerja Rumah Tangga ( RUU PPRT).


    "RUU PPRT yang selama ini kawan-kawan tahu bahwa sudah 18 tahun tapi sampai sekarang para dewan tidak pernah mendiskusikan dan mengesahkan undang-undang tersebut," ungkapnya.


    Mundiah berharap aspirasi yang sudah pihaknya sampaikan kepada Setjen DPR diteruskan kepada para anggota dewan khususnya Ketua DPRI RI Puan Maharani.


    "Kami juga meminta dalam waktu dekat untuk bisa bertemu dengan wakil-wakil rakyat," kata Mundiah.


    Ratusan buruh yang tergabung dalam Partai Buruh menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung DPR RI dalam rangka Hari Perempuan Indonesia. Mereka menyuarakan kegelisahan kaum buruh perempuan salah satunya dengan menuntut disahkannya RUU PPRT.


    Seperti diketahui, nasib Rancangan Undang-Undang Perlindungan Pekerja Rumah Tangga (RUU PPRT) sudah 18 tahun terkatung-katung di DPR. Sejak diusulkan pada 2004 silam, nasib RUU PPRT hingga kini belum jelas.


    Hasil survei ILO pada 2015 menunjukkan ada sekitar 4,2 juta pekerja rumah tangga di Indonesia dan 84 persen di antaranya merupakan perempuan. Dari jumlah keseluruhan PRT, 14 persen di antaranya merupakan pekerja anak yang usianya di bawah 18 tahun.cnnindonesia/nor


    Subjects:

    Nasional
  • No Comment to " DPR Masih Reses, Massa Demo Buruh Gagal Audiensi "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com