• BPBD Riau Klaim Telah Siapkan Peralatan Atasi Banjir Kampar

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Kamis, 26 November 2020
    A- A+

     


    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau Edwar Sanger mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan peralatan mengantisipasi banjir di Kabupaten Kampar yang diprediksi akhir tahun ini. 


    Hal ini merujuk pada pengalaman sebelumnya dimana sejumlah daerah kabupaten itu memang sudah langganan musibah banjir. Apalagi, sejauh ini intensitas curah hujan di Sumbar masih normal.


    “Kalau persiapan peralatan, itu relatif lah ya. Kami juga sudah melakukan koordinasi dengan instansi terkait, bagaimana kesiapan dalam penanganan banjir nantinya,” jelas Edwar.


    Dia menambahkan, untuk sementara ini upaya yang bisa dilakukan yakni mempersiapkan jumlah personel dan peralatan untuk penanganan banjir. Sembari melakukan pemantauan terhadap daerah-daerah yang sebelumnya sudah masuk dalam daftar pemetaan wilayah rawan banjir saat musim hujan akhir tahun.


    “Hasil koordinasi terakhir kami dengan pihak pengelola waduk PLTA Koto Panjang bahkan kondisi debit air masih normal. Karena memang intensitas curah hujan di Provinsi Sumatera Barat juga belum tinggi. Biasanya mungkin pada Desember-Januari,” katanya, Kamis, (26/11/ 2020).


    Selain melakukan koordinasi dengan pihak pengelola waduk PLTA Koto Panjang, Edwar menyebut bahwa pihaknya sudah berkomunikasi dengan pihak dari Polda Riau. Sebelumnya, dia menjelaskan, dalam kegiatan apel bersama antisipasi penanganan musibah banjir akhir tahun, juga sudah ditekankan kepada banyak pihak agar selalu waspada terhadap potensi banjir di Riau akhir tahun 2020.


    “Jadi sifatnya kita koordinasi saja. Jadi kalau memang kami membutuhkan bantuan tinggal disampaikan ke mereka, terutama dengan pihak Polda Riau,” sebut Edwar.


    Sedangkan untuk kesiapan personel yang nantinya akan turun ke wilayah bencana, untuk sementara ini sudah dikondisikan. “Personel yang akan turun itu adalah personel gabungan. Yang jelas semua pihak dan instansi terkait termasuk kabupaten/kota juga sudah bersiap,” tuturnya.nor

    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " BPBD Riau Klaim Telah Siapkan Peralatan Atasi Banjir Kampar "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com