• Sekdaprov Riau: BPKP Kawal Penyaluran Bantuan Covid-19

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Selasa, 23 Juni 2020
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau Yan Prana Jaya menegaskan bahwa Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) akan mengawal penyaluran bantuan Covid-19 kepada masyarakat agar tepat sasaran.

    Hal ini disampaikan  Yan Prana saat memimpin rapat koordinasi percepatan penanganan dampak sosial pandemi Covid-19 di Posko Gugus Tugas (GTP) Penanganan Covid-19 Riau, Selasa (23/6/20) Gedung Daerah.

    Sekdaprov menambahkan, setiap daerah wajib didampingi oleh BPKP untuk mengawal penyaluran anggaran Covid-19 ini. Hal ini agar bantuan disalurkan tepat sasaran dan tidak tumpang-tindih.

    "Dalam menghadapi persoalan ini, kita didampingi oleh BPKP. Agar apa yang nanti kita salurkan tepat sasaran dan tidak ada
    penerima manfaat yang ganda,"katanya.

    Yan Prana menyebutkan, sesuai dengan arahan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo bahwa pemerintah harus hadir di tengah masyarakat dalam masa pandemi Covid-19 ini. Tentunya dengan memberikan bantuan dengan nama jaring pengamanan sosial.

    "Sesuai dengan arahan presiden, pemerintah harus hadir memberikan bantuan kepada masyarakat. Terutama yang terkena dampak akibat Covid 19 dengan jaring pengaman sosial,"sebutnya.

    Dia juga menjelaskan rapat koordinasi ini bertujuan untuk mendengar apa yang menjadi permasalahan dari masing masing kabupaten/kota. Diharapkan nanti akan disepakati bagaimana tahapan penyaluran bantuannya sehingga tidak salah sasaran.

    Dalam rapat tersebut, Sekdaprov Riau didampingi Asisten I Setdaprov Riau H Ahmad Syah Harrofie, Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Riau H Darius, serta Kepala BPKP Perwakilan Provinsi Riau Farid Firman.nor

    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Sekdaprov Riau: BPKP Kawal Penyaluran Bantuan Covid-19 "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com